Senin, 11 April 2011

Bila Ponsel Jatuh

Anda sering menjatuhkan ponsel kah...
Jika ya, segera bek ponsel Anda dengan langkah berikut ini:
1. Ponsel jatuh terhempas dengan sangat kencang.
Goyang-goyangkan ponsel tersebut, biar dapat dideteksi kemungkinan adanya komponen yang copot.
Bila ya, terdengar suara dari dalam ponsel, segera matikan ponsel dan jangan dihidupkan sebelum diperbaiki.
Hal ini untuk menghindari korsleting.

2. Jatuhnya tidak terlalu parah.
Segera uji hp Anda.
Uji dengan menelepon dan kirim SMS.
Dari situ akan dapat diketahui apakah LCD atau speakernya rusak atau tidak.

Bila setelah jatuh, ponsel Anda tidak terkoneksi dengan baik, coba buka baterai dan kembali memasangnya.
Biasanya, setelah ponsel jatuh, posisi baterai akan bergeser.

Biasakan memakai pelindung ponsel atau biasa disebut kondom.
Hal ini akan mencegah kerusakan fatal pada saat HP anda terjatuh.