Rabu, 25 Januari 2012

Cara Setting Push Email Yahoo di Android

Push email bukan hanya di ponsel blackberry saja, namun di hp ber-OS android juga ada.

Cara setting push email di android adalah:
1. Masuk ke menu email.
2. Klik add account.
3. Isi form email sesuai perintah di menu.
4. Pilih manual setup.
5. Pilih IMAP Account.
6. Isi parameter berikut ini.
INCOMING.
  • Isikan username lengkap dengan @yahoo.com atau @yahoo.co.id
  • Isikan IMAP server dengan imap.mail.yahoo.com
  • Isikan port number dengan 993
  • Isikan Security type dengan SSL
OUTGOING.
  • Isi SMTP server dengan smtp.mail.yahoo.com
  • Isi port dengan 465
  • Isi security type dengan ssl
  • Isikan username tanpa @yahoo.com / @yahoo.co.id

7. Setting push sinkronisasi 5 menit.