Halaman

Rabu, 24 Maret 2010

Tips Jika Ponsel Terkena Air

Memang kita ketahui bersama bahwa jika sebuah ponsel baru kecebur atau terkena percikan air maka garansi tidak berlaku.Sekalipun di bawa ke servis resmipun maka biaya penggantian spare partnya hampir sama dengan membeli ponsel baru.Pusing kan.
Ponsel terkena air termasuk penyebab mayoritas kerusakan dan garansi resmi tidak berlaku loh.

Sekedar tips saja bagi kita apabila ponsel kita terkena air maka cepat-cepatlah lepaskan baterai dan jangan langsung dihidupkan atau di cas.
Lepaskan atau buka bagian ponsel hingga ke bagian dalam dan keringkan dengan pengering rambut,blower ataupun kipas angin sampai keadaan ponsel kering.Pastikan ponsel kita benar-benar kering ya.
Memang cara ini tidak menjamin ponsel kita hidup lagi apalagi normal kembali.Akan tetapi usaha ini patut dicoba dan jika tidak terlalu parah mudah-mudahan ponsel kita dapat hidup lagi.

Menurut pengalamanku saat hujan turun aku naik sepeda motor dan ponselku waktu itu siemens C35 dan aku lupa jika di kantong celanaku terdapat ponsel tersebut dan basah kuyuplah ponselku tersebut.Selama 2 hari aku lap pakai tissue dan aku keringkan dengan memakai kipas angin dan hari ketiga ponselku aku hidupkan dan alhasil dapat hidup lagi.

Untuk lebih amannya ya ponsel tersebut dibungkus dengan kantong plastik jika kehujanan di jalan raya.Atau boleh juga pakailah sarung ponsel hp yang terbuat dari karet atau plastik.Lumayan buat mengurangi percikan air dan benturan ke ponsel kita.
Semoga tips ponsel hp tersebut bermanfaat.Trims.