Halaman

Kamis, 16 Februari 2012

Langkah Apa jika Hp Dicuri atau Hilang

Rasanya akan sangat kesal bercampuer sedih juga jika ponsel yang kita sayangi telah raib dicuri atai diambil oleh orang. Apalagi kalau handphone tadi nilai jualnya masih tinggi, berjut-jut, bisa-bisa menangis dan pusing tujuh keliling.

Kalau yang uangnya banyak ya tak menjadi masalah akan hal ini, akan tetapi kalau kantong hanya pas-pasan, bahkan sampai menabung beberapa tahun agar mampu membeli ponsel yang diinginkan bagaimana.

Nokia 700

Langkah apa yang harus dilakukan kalau hp kita dicuri.
Sebaiknya segera melapor ke operator seluler yang digunakan dan meminta tolong untuk memblokirnya. Selanjutnya adalah dengan menghubungi pihak vendor ponsel dan memintanya untuk memblokir IMEI dan sebagainya, pasti pihak sana mengerti maksudnya.

Mencegah lebih baik daripada mengobati.
benar juga itu pepatah, sebelum kejadian perangkat raib, sebaiknya dicegah dengan melindungi handphone dengan kunci. Dengan mengaktifkan fitur penguncian ponsel sebelum dibawa kemana-mana.

Nah, untuk mengurangi risiko akibat pencurian atau hilangnya perangkat, berikut adalah beberapa fitur keamanan yang dapat diaktifkan di perangkat, dalam hal ini kita mabil contoh ponsel merk Nokia.

1. Jika perangkat Nokia mendukung penguncian otomatis atau pengaman tombol ponsel.
Jika telah mengaktifkannya, maka ponsel tidak dapat diakses tanpa memasukkan kode kunci yang benar. Bila mengaktifkan fitur penguncian otomatis, sebaiknya ubah kode kunci atau keamanan default 12345 menjadi kode kunci sendiri dan hafalkan kode tersebut.

2. Beberapa perangkat Nokia juga mendukung penguncian jauh.
Jika fitur ini telah diaktifkan, Anda dapat mengirim pesan teks standar ke perangkat dan menguncinya dari jauh. Perangkat akan terkunci jika diaktifkan dan Kartu SIM dimasukkan.

Perlu diketahui bahwa penguncian otomatis dan penguncian jauh ponsel tidak dapat diaktifkan setelah perangkat hilang, jadi sebaiknya aktifkan fitur keamanan ini saat menggunakan perangkat.