Halaman

Jumat, 25 Oktober 2013

Nokia Selenggarakan Kompetisi Mobile Games Developer War

Kabar gembira bagi para pengembang aplikasi di Indonesia. Sebab, untuk yang kelima kali nya, Nokia menyelenggarakan ajang kompetisi Mobile Games Developer War, yang dibuka hingga 30 November 2013.


Syaratnya, pengembang harus bisa memanfaatkan platform Windows Phone dan menggunakan pilihan monetisasi atau penguangan dalam game yang mereka buat melalui model Try-N-Buy atau In-App-Purchase. Tak hanya itu, pengembang juga harus bisa menjalankan game yang mereka buat pada Nokia Lumia 520.

Terdapat dua kategori dalam kompetisi ini, yakni Mobile Games Developer War 5 Professional dan Mobile Games Developer War 5 Rookie. Untuk kategori profesional, Nokia memberikan klasifikasi tambahan yaitu Special Challenge for Professional (tantangan khusus) yang dibagi menjadi Action & Adventure, Puzzle & Trivia, Racing & Flying, dan Strategy.

Yang menarik pada kompetisi kelima ini, pada bulan Desember nanti, hadiah yang akan dimiliki para pemenang merupakan hadiah terbesar dalam sejarah Mobile Games Developer War, yakni Rp240 juta.

Menurut William Hamilton-Whyte, President Director, Nokia Indonesia, dalam menjalankan bisnis, Nokia juga berfokus memiliki aplikasi yang tepat dengan kualitas yang terbaik untuk memberikan pengalaman lebih pada semua perangkat Nokia. "Untuk itu, kegiatan ini adalah langkah yang dapat kami lakukan untuk membangun dan mendukung industri software lokal di Indonesia, juga mendorong mereka untuk bergabung di pasar internasional dan menciptakan peluang bisnis yang sesuai bagi para pengembang aplikasi," papar William.

Untuk mencapai tujuan ini, Nokia menggandeng berbagai pihak seperti universitas, komunitas, operator dan tentunya pemerintah Indonesia. Mulai akhir Oktober 2013, Nokai memberikan pengetahuan dan informasi yang lebih mendalam dan lengkap mengenai pembuatan dan pengembangan game serta menyelenggarakan roadshow dan workshop di tujuh kota.

Melalui workshop yang telah diselenggarakan dari 2010, Nokia Developer telah melatih sekitar 12.000 pengembang aplikasi di 20 kota Indonesia.

Informasi lebih lanjut mengenai Mobile Games Developer War 5, bisa didapatkan di http://www.nice.or.id/

sumber:
Tulisan Mbak Nur Hasanah dan chip.co.id