Halaman

Sabtu, 28 Desember 2013

5 Fakta Seputar Axioo PicoPad 10 3G

Berbekal PROSESOR 4 inti bisa bekerja dengan baik karena didukung juga oleh RAM 1 GB dan memori internal sebesar 8 GB. Banyak tablet sudah memakai desain ipad agar menarik minat pembeli. Dan yang satu ini bobotnya lebih berat dan sudah tersedia slot SIM. Di finishing bagian belakang bodi ada lapisan doff sehingga tidak licin ketika dipegang dengan tangan.

Luas penampang layarnya juga sama dengan ipad 4 berukuran 9,7 inch minus retina display tentu saja. Sedangkan resolusinya 768x1024 pixels, bekerja keras untuk menampilkan ketajaman dan kontras warna. Ikon aplikasi dengan antarmuka android jelly bean versi 4.3.2, jang dengan hanya sekali sentuh saja sudah terbuka dan ini menandakan betapa responsifnya layar walau tanpa tekanan.


Berikut 5 Fakta Seputar Axioo PicoPad 10 3G:

1. Layar tak ada anti gores dan mengenali 10 titik sentuhan.
2. Terdapatnya slot kartu SIM.
3. Dapat digunakan untuk call dan sms.
4. Dalam mengisi baterai harus menggunakan charger bawaan.
5. Video record mendukung 1080 pixels.



Player Musik

Aplikasi yang digunakan untuk memutar musik adalah play music. Suara yang dihasilkan dari speaker mononya cukup enak terdengar di telinga. Kalaupun kuran nendang bisa set equalizernya sesuai dengan selera kita. Speakernya ada pada bagian odi belakang. Kalau diletakkan di atas meja datar dengan layar di atas, maka speaker akan tertindih sehingga hasil suara terasa hilang.

Axioo PicoPad 10 3G juga ada radionya sebagai sarana hiburan alternatif lainnya. Radio akan aktif apabila headset dicolokkan ke tablet dan pengguna bisa merekam siaran dari radio tertentu.

Harga jual di Indonesia adalah Rp 2.699.000,-

6 Isi Paket Penjualan

  1. Handset Axioo PicoPad 10 3G.
  2. Baterai.
  3. Charger.
  4. Handsfree.
  5. Kartu Garansi.
  6. Buku panduan.