Halaman

Sabtu, 09 Agustus 2014

Samsung Galaxy Alpha Diluncurkan 13 Agustus

Galaxy Alpha adalah seri smartphone baru dari Samsung yang disinyalir bakal menjadi lawan iPhone 6.

Perangkat high-end ini belum resmi diumumkan oleh Samsung, namun sebuah retailer online Mobilefun di Inggris awal minggu ini sempat membuka pesanan untuk Galaxy Alpha.

Harganya cukup mahal, sebagaimana dilaporkan oleh The Inquirer, mencapai 549 poundsterling atau sekitar Rp 10,9 juta. Angka itu disebut berlaku untuk Galaxy Alpha.
Meski demikian, laman Mobilefun yang memajang Galaxy Alpha kini sudah ditutup. Tak jelas alasan retailer itu membuka pesanan Galaxy Alpha lalu menariknya kembali.

Spesifikasi:

Galaxy Alpha sendiri merupakan smartphone yang kabarnya memiliki bentang layar selebar 4,7 inci (1280x720).

Spesifikasi lainnya mencakup prosesor octa-core Exynos 5433, RAM 2GB , kapasitas penyimpanan internal 32 GB, kamera 12 megapixel, serta dukungan Bluetooth 4.0 dan 4G LTE.

Selain itu, perangkat ini disinyalir hanya mengandalkan memori penyimpanan internal alias tidak dibekali slot micro-SD.

Informasi terbaru menyebutkan bahwa Galaxy Alpha bakal diluncurkan pada 13 Agustus mendatang, atau lebih awal dibandingkan iPhone 6 yang menurut kabar baru akan muncul pada 9 September.

sumber:
kompas.com