Kamis, 17 April 2014

Kelebihan Kekurangan Advan Vandroid S5D

Vandroid S5D menggunakan chipset Mediatek MT6589 1,2 GHz (quad core) yang saat ini harganya sudah lebih terjangkau dibandingkan beberapa waktu sebelumnya.

Ditambah dengan layar lima inci yang mendukung resolusi 720×1280 pixel ini, Anda bisa menjalankan file multimedia definisi tinggi dengan lancar.

Menggunakan layar IPS, tampilannya terlihat tajam meski dilihat dari samping. Dalam kondisi brightness yang maksimal, hasilnya sangat terang dan masih nyaman di mata.

Chip grafis PowerVR SGX 544MP yang digunakan merupakan chip grafis mainstream. Namun demikia, Anda masih bisa menjalankan game seperti Asphalt 7 Heat, Need For Speed Most Wanted, atau FIFA2014 dengan nyaman.

Dalam kondisi standar, aplikasi yang disertakan sangat standar. Tidak ada aplikasi tambahan atau feature khusus, kecuali shortcut manual dari Vandroid S5D.

Resolusi kamera belakang yang diusungnya mencapai 8 MP yang dilengkapi dengan flash. Lampu flash ini membantu pemotretan dalam ruang yang membutuhkan cahaya tambahan, meski jangkuannya sangat terbatas.

Hasil fotonya rata-rata masih menghasilkan sedikit noise saat menggunakan flash. Namun, hasil fotonya ini cukup baik saat memotret objek di ruang terbuka pada kondisi terang.

Secara keseluruhan, kinerja yang diusungnya terbilang tidak istimewa meski sudah cukup baik untuk menjalankan aplikasi terkini.

Mengusung spesifikasi yang sama dengan Vandroid S5F, hasil uji yang ditunjukkan produk ini memiliki skor yang tidak berbeda jauh.

Kelebihan:

Dual-on GSM-GSM;
Bentuk menarik;
Layar tajam dan terang;
Resolusi kamera depan bisa ditingkatkan hingga 4,9 MP;
Video recording hingga resolusi 720p; disertai manual digital;
Harga terjangkau.

Kekurangan:

Kapasitas baterai kurang besar;
Tanpa radio FM.

Spesifikasi  Advan Vandroid S5D
Prosesor Mediatek MT6589 ARM Cortex-A7 Quad Core 1,2 Ghz
RAM 1GB
Chip grafis PowerVR SGX 544MP
Jaringan seluler SIM 1: GSM 900/1800 MHz; SIM 2: WCDMA 2100 MHz
Penyimpan internal 4 GB ROM
Dukungan sambungan nirkabel Wi-Fi (802.11 b/g/n), Bluetooth 4.0, GPS
Koneksi lain micro-USB
Kamera Depan: 0,3 MP (interpolasi – 4,9 MP) Belakang: 5 MP
Layar 5”/720×1280 pixel/5 point capacitive
Kapasitas baterai 1850 mAH
Bobot/Dimensi 162 gram/7,26×0,96×14,5 cm
Sistem operasi Android 4.2.1 (Jelly Bean)

sumber:
http://www.infokomputer.com/