Sebenarnya cara setting mode dari hp yang satu dengan hp yang lainnya mirip-mirip saja, yang terpenting apabila menggunakan kabel data (kabel USB) haruslah memiliki driver usb nya. Dan kalau menggunakan bluetooth, haruslah memiliki driver bluetoothnya untuk mengkoneksikan.
Langkah Pertama.
Pastikan Driver e-touch sudah terdetect, cek dengan cara seperti berikut :
1. Sambungkan Handphone dengan kabel USB dan ke PC
2. Pada Layar handphone ada pilihan Pengisian Massa, Com port dan Web cam, Pilih Com port
3. Klik kanan ( Mouse ) My Computer pilih properties
4. Pilih hardware
5. Pilih Device Manager
6. Cek Port ( Com & LPT ) > USB Modem Driver ( port berapa yang terdetect ) contoh dibawah ini : port 3
Langkah Kedua
1. Klik Start > Control panel > Phone & Modem Options
2. Pilih Modem > Add Modem
3. Klik Don’t Detect My Modem I will select it from the list > Klik Next
4. Pilih Standart modem 14400Bps Modem > Klik Next
5. Pilih dan sesuaikan dengan Com yang sudah terdetect di atas. Contoh com 3 > Klik Next
6. Klik Finish.
Langkah Ketiga.
1. Klik Start > Control panel > Network Connections
2. Pilih Create A New Connection > Klik Next
3. Pilih Conect to The Internet > Klik Next
4. Pilih Setup My Connection manually
5. Pilih Conect Using a Dial-up Modem > Klik Next < Lihat gambar 5 >
6. Isi ISP Name, Contoh Excelcomindo
7. Isi Phone Number *99***1# (sama untuk semua operator)
8. Isi Username dan Password > Klik Next > Finish
inilah parameter yang harus diisikan untuk new connection.
Satelindo :
Username = < kosong >
Password = < kosong >
Telkomsel :
Username = wap
Password = wap123
Excelcomindo :
Username = xlgprs
password = proxl
Im3 :
Username = gprs
Password = im3
Axis :
Username = axis (huruf kecil)
Password = 123456
Oh iya, apabila setelah langkah di atas gagal terkoneksi, maka harus diisikan parameter ini.
Caranya adalah sebagai berikut, aku pakai win xp:
1. Masuk ke start > Control panel > System > Hardware > Device Manager > Expand modem yang dipakai > Klik kanan > properties > Advanced
2. Masukkan parameter di bawah ini sesuai dengan operator yang dipakai ke extra initialization Commands.
3. Save dengan klik OK
4. Selesai.
Ini parameternya:
1. Telkomsel
AT+CGDCONT=1,”IP”,”TELKOMSEL”,”010.001.089.130″,0,0
2. Matrix Indosat
AT+CGDCONT=1,”IP”,”SATELINDOGPRS.COM”,”202.152.162.250″,0,0
3. IM3 Indosat
AT+CGDCONT=1,”IP”,”INDOSATGPRS”,”010.019.019.019″,0,0
4. Excelcomindo
AT+CGDCONT=1,”IP”,”WWW.XLGPRS.NET”,”202.152.240.050″,0,0
5. Three (3)
AT+CGDCONT=1,”IP”,”3GPRS”,”010.004.000.010″,0,0
6. Axis
AT+CGDCONT=1,”IP”,”AXIS”,”010.008.003.008″,0,0
NB:
IP address boleh dimasukkan dan boleh tidak.